Tulang Rusuk dan Tulang Dada |
Rangka badan meliputi tulang
belakang, tulang rusuk, tulang dada, tulang gelang bahu, dan tulang gelang
panggul. Tulang belakang terdiri atas 7 ruas tulang leher, 12 ruas tulang
punggung, 5 ruas tulang pinggang, 5 ruas tulang kelangkang, dan
4 ruas tulang ekor.
4 ruas tulang ekor.
Tulang rusuk terdiri atas 7
pasang tulang rusuk sejati, 3 pasang tulang rusuk palsu, dan 2 pasang tulang
rusuk melayang. Tulang dada terdiri atas tiga bagian, yaitu tangkai atau hulu,
badan, dan taju pedang. Tulang dada merupakan tempat melekatnya tulang rusuk
bagian depan. Tulang rusuk dan tulang dada membentuk rongga dada.
Tulang Gelang Bahu |
Di atas rongga dada terdapat
rangka bahu. Rangka bahu dibentuk oleh tulang gelang bahu. Tulang gelang bahu
tersusun dari sepasang tulang belikat dan sepasang tulang selangka.
Pada badan bagian bawah
terdapat rangka panggul. Rangka panggul dibentuk oleh tulang gelang panggul.
Tulang gelang panggul dibentuk oleh 2 tulang usus, 2 tulang duduk, dan 2 tulang
kemaluan.
Semoga bermanfaat.
Salam IPA J
0 komentar:
Posting Komentar